Lompat ke isi utama

Berita

RAKOR PEMETAAN KERAWANAN PEMILIHAN KEPALA DAERAH TAHUN 2020

Dari Hari Senin - Selasa, tanggal 24 - 25 Februari 2020, Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia melaksaakan Rapat Koordinasi Pemetaan serta Peluncuran Indeks Kerawanan Pemilu ( IKP ) Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2020 di Redtop Hotel & Convention Center, Jl. Pecenongan 72, Jakarta Pusat 10120.

Anggota BAWASLU RI ( Mochammad Afifuddin, S. Th. I., M. Si ) memberikan Kata Sambutan sera Membuka Kegiatan RAKOR Pemetaan serta Peluncuran IKP PILKADA Tahun 2020.

Dalam Kegiatan tersebut, dihadiri oleh Ketua dan Anggota BAWASLU RI, Sekretariatan BAWASLU RI, Wakil Presiden RI, BAWASLU Provinsi se_indonesia serta BAWASLU Kabupaten / Kota se_Indonesia.

Wakil Presiden Republik Indonesia ( Bapak Prof. Dr. (HC) K.H. Ma'ruf Amin ) dalam membirikan Kata Sambutan

Berdasarkan :
1. Surat Undangan Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia, Nomor : 0159 / K.BAWASLU / PM.00.00 / 2 / 2020, Tanggal 19 Februari 2020, Tentang Rapat Koordinasi Pemetaan Kerawanan Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2020;
2. Surat Undangan Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia, Nomor : 0160 / K.BAWASLU / PM.00.00 / 2 / 2020, Tanggal 19 Februari 2020, Tentang Peluncuran Indeks Kerawanan Pemilu ( IKP ) Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2020.

Maruli Sitorus ( Nomor 3 dari Kiri ) dan Rombongan BAWASLU Kabupaten / Kota se_provinsi Sumatera Utara, Foto bersama dengan Ketua BAWASLU RI ( Bapak Abhan )

Ketua BAWASLU Kabupaten Labuhanbatu Utara ( Bapak M. Yusuf, S. Ag ) telah menugaskan Sdr. Maruli Sitorus ( Anggota / Koordinator Divisi PHL BAWASLU Kabupaten Labuhanbatu Utara ) untuk menghadiri kegiatan tersebut.

Tag
Funny